Turun Rp 2 Juta, Xiaomi Mi Note 2 RAM 6 GB + 128 GB Dijual Murah


Mi Note 2 merupakan smartphone flagship Xiaomi yang hadir pada tahun 2016 silam. Perangkat yang satu memiliki layar 5,7 inci dengan resolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel), berteknologi AMOLED, dan memiliki lengkungan di kedua sisinya.

Pada saat diluncurkan, bisa dibilang smartphone yang satu ini memiliki spesifikasi hardware yang mumpuni. Hal ini terlihat dari penggunaan chipset kelas Qualcomm Snapdragon 821 Quad-core berkecepatan 2,35 GHz.

Untuk mengimbangi kemampuan chipset tersebut, Xiaomi telah membekali Mi Note 2 dengan RAM yang memiliki pilihan 4 GB atau 6 GB dan storage internal yang memiliki pilihan 64 GB atau 128 GB.

Menariknya berdasarkan informasi yang dilansir dari gizmochina.com (11/12/2017), Xiaomi Mi Note 2 dengan varian RAM 6 GB + 128 GB baru saja turun harga sebesar 1.000 Yuan atau sekitar Rp 2,04 juta.

Dengan kata lain, Xiaomi Mi Note 2 yang memiliki harga 3.299 Yuan atau sekitar Rp 6,73 juta secara resmi turun menjadi 2.299 Yuan atau sekitar Rp 4,69 juta. Bisa dibilang harga ini menarik mengingat spesifikasi hardware yang dimilikinya tinggi.

Selain itu, Xiaomi Mi Note 2 telah dibekali dengan kamera utama beresolusi 22,5 MP dengan aperture f/2.0, Phase Detection Autofocus, dan dual-tone LED Flash yang dapat menghasilkan foto dengan bagus.

Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 8 MP dengan aperture f/2.0 yang dapat mengakomodasi foto selfie atau wefie dengan baik. Baterai berkapasitas 4.070 mAh juga telah hadir dalam smartphone ini. Menurut kamu, apakah smartphone Mi Note 2 variasi ini menarik?

Kesimpulan

Setelah meluncurkan smartphone baru seperti Mi Note 3, Mi 6, Mi MIX 2, dan Mi A1, Xiaomi secara resmi memotong harga Mi Note 2 varian RAM 6 GB + ROM 128 GB hingga 1000 Yuan atau sekitar Rp 2 juta. Tentu aja harganya menjadi sangat terjangkau.

0 Response to "Turun Rp 2 Juta, Xiaomi Mi Note 2 RAM 6 GB + 128 GB Dijual Murah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel